Trenggalek, Wartaindonesia.news– Sebuah kecelakaan lalu lintas terjadi di wilayah hukum Polsek Munjungan, tepatnya di Desa Besuki, Kecamatan Munjungan, Kabupaten Trenggalek, pada Minggu, 20 Oktober 2024 pukul 14.00 WIB.
Sebuah mobil Cold Diesel berwarna putih dengan nomor polisi AG 1219 UY yang membawa lima penumpang terperosok ke jurang sedalam 10 meter.
Mobil tersebut dikemudikan oleh Isnawan, alias Saduk, warga Desa Tawing, Kecamatan Munjungan. Kapolsek Munjungan, IPTU Cikini, menyatakan bahwa tiga dari lima penumpang harus dilarikan ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Dr. Soedomo Trenggalek akibat luka-luka yang dialami.
“Mobil tersebut berisi lima orang penumpang, namun tiga di antaranya harus segera dilarikan ke rumah sakit karena mengalami luka serius,” ujar IPTU Cikini.
Ketiga korban yang dirujuk ke RSUD adalah sopir, Isnawan, yang mengalami patah kaki dan luka di dahi; Sukarji, yang menderita luka di kepala dan dahi; serta Sumiati.
Sementara itu, dua penumpang lainnya, yaitu Suyatmi dan Nanik, dibawa ke puskesmas terdekat karena luka-luka yang lebih ringan.
Menurut kronologi kejadian yang disampaikan IPTU Cikini, kecelakaan bermula saat rombongan baru saja pulang dari menghadiri acara hajatan.
Ketika melewati jalan menurun, sopir tidak mampu mengendalikan rem dan laju kendaraan, sehingga mobil tergelincir dan terperosok ke dalam jurang.
“Saat ini, pihak kepolisian dibantu masyarakat sekitar masih melakukan proses evakuasi kendaraan yang jatuh ke jurang,” tambah IPTU Cikini.
Pihak kepolisian juga mengimbau warga untuk selalu berhati-hati, terutama saat berkendara di jalur-jalur rawan seperti wilayah Kecamatan Munjungan yang terkenal dengan medan jalan yang curam.